Pentingnya Pengembangan Gerakan Literasi Sekolah - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Sabtu, 09 Desember 2023

Pentingnya Pengembangan Gerakan Literasi Sekolah


ANETRY.NET
– Gerakan literasi sekolah itu sangat penting. Sesuai perkembangan zaman yang semakin maju dan modern, sekolah-sekolah dituntut melahirkan peserta didik yang cerdas, kreatif dan inovatif.

 

Seorang guru, akan melahirkan peserta didik yang bisa memimpin dan memajukan bangsa Indonesia nantinya. Untuk itu, dengan banyak membaca dan menulis, maka akan tercapailah kemajuan pada tiap-tiap peserta didik.

 

Pentingnya gerakan literasi, perlu digiatkan mulai dari sekarang. Dan guru sebagai panutan dan contoh bagi peserta didik, perlu mengembangkannya terlebih dahulu. Guru yang mestinya lebih dulu menulis, membudayakan membaca dimulai dari diri sendiri.

 

Setelah itu, nantinya dengan awal yang baik dan teladan dari guru, akan dicontoh oleh peserta didik. Apalagi peserta didik seusia sekolah dasar, di mana mereka akan mencontoh apa yang mereka lihat dan mereka perhatikan. Jika mereka telah melihat guru membudayakan kegiatan literasi, maka peserta didik akan terbawa untuk membudayakan literasi tersebut.

 

Bagi mereka, nantinya akan berguna saat tumbuh menjadi dewasa. Mereka nantinya akan dituntut memanfaatkan literasi tersebut sesuai kebutuhan. Budaya literasi, dan kemampuan mereka itu, berguna untuk mencapai cita-cita dan harapan masa depan.

 

Di sekolah Islam Darul Makmur, gerakan literasi agar semakin menyebar dengan baik pada lingkungan, bila dikembangkan sedemikian rupa. Saat tuntutan zaman sekarang ini, maka gerakan dan pelatihan menulis, baik untuk peserta didik maupun guru, karyawan/karyawati, merupakan langkah maju yang perlu dikembangkan.

 

Pelatihan menulis, dengan adanya kehadiran narasumber kompeten, adalah salah satu kesempatan bagi SD Islam Darul Makmur dalam meningkatkan gerakan literasi sekolah. Belum lagi menimbang dan menyelaraskan kebutuhan kelas empat, yang salah satu project penguatan profil pelajar Pancasila (P5)nya, adalah agar peserta didik mampu dalam berliterasi dengan membuat salah satu karya sastra.

 

Di kelas empat, sudah dua tahun pembelajaran ini, peserta didik menulis puisi, pantun, dan cerpen. Hal ini agar kelas empat bisa memiliki nilai keimanan, kreatif dan bernalar kritis, dalam memahami dan menulis karya sastra. Hal ini tentunya sejalan dan selaras dengan tujuan meningkatkan gerakan literasi sekolah.

 

Sesuai perguliran waktu, penulis merasa sebagai salah satu guru yang telah memulai gerakan literasi sekolah. Karena dengan hasil tulisan-tulisan karya sastra peserta didik, telah dilakukan upaya yang sugnifikan. Untuk itu, hal ini sangat penting bagi seluruh guru terlibat dalam gerakan literasi sekolah. Karena akan membantu untuk peserta didik dalam membudayakan literasi.  (*)

Penulis: Melisa Hidayanti, S.Pd. (Guru SDI Darul Makmur)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad