Dua Teknik Guru PAI untuk Meningkatkan Kompetensi Siswa Membaca Quran - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Selasa, 12 September 2023

Dua Teknik Guru PAI untuk Meningkatkan Kompetensi Siswa Membaca Quran


ANETRY.NET
– Menjadi guru Pendidikan Agama Islam di sekolah dasar, merupakan kesempatan yang unik selama penulis berprofesi sebagai guru. Uniknya bukan karena suatu hal yang asing bagi penulis, namun hanya persoalan kompetensi di masing-masing tingkatan kelas dalam membaca Al-Quran.

 

Keunikan yang penulis temukan, yaitu ada yang sudah bisa membaca Al-Quran dan ada yang belum lancar membaca Al-Quran. Semua itu menjadi tantangan bagi penulis sebagai guru PAI, yang harus menjadikan anak-anak di sekolah dasar, dari yang tidak bisa membaca Al-Quran menjadi bisa dan lancar membaca.

 

Tidak hanya dalam membaca Al-Quran, penulis juga mengharapkan kesadaran siswa dapat selalu ingat mengerjakan kewajiban shalat lima waktu sehari dan semalam. Upaya yang penulis lakukan untuk menciptakan sekolah yang bernuansa Qurani yaitu dengan cara berikut.

Pertama, menggunakan teknik pendekatan diri dengan siswa. Penulis melakukan dengan cara mengajak siswa selalu bercerita tentang kegiatan sehari-hari yang dapat membuat siswa tertarik dalam mempelajari al Quran sampai lancer. Sehingga siswa sadar akan kewajiban melaksanakan shalat yang lima waktu.

 

Kedua, menggunkan teknik pembiasaan. Penulis melakukan tekhnik pembiasaan selalu membaca al Quran setiap memulai pembelajaran yang rutin dilakukan siswa setiap sebelum memulai kegiatan pembelajaran setiap hari. Dan penulis melakukan kontol terhadap siswa tentang shalat dan membaca al Quran setiap harinya.

 

Dengan ini penulis dapat menyimpulkan, upaya menciptakan sekolah yang bernuansa Qurani dilakukan dengan menggunakan teknik pendekatan diri dengan siswa dan teknik pembiasaan kepada siswa. Bagi penulis, ini merupakan suatu kewajiaban yang di berikan oleh tuhan kepada penulis karena pembiasaan membaca Al-Quran. (*)

Penulis: Jusnimar, S.Ag

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad