Diskusi Terpumpun Penguatan Karakter Digelar Puspeka Bersama Ekosistem Pendidikan - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Selasa, 14 Maret 2023

Diskusi Terpumpun Penguatan Karakter Digelar Puspeka Bersama Ekosistem Pendidikan


Pekanbaru, Anetry.Net
Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) menggelar Diskusi Kelompok Terpumpun (DKT) Penguatan Karakter bersama ekosistem pendidikan.

 

DKT tersebut dilakukan sebagai upaya dalam menggelorakan Profil Pelajar Pancasila, inklusivitas dan kebinekaan, serta penuntasan isu tiga dosa besar pendidikan.

 

Kepala Puspeka Rusprita Putri Utami menyampaikan, penguatan karakter merupakan ruh dari pendidikan Indonesia yang tidak terbatas pada kompetensi intelektual. Generasi bangsa harus memiliki pengetahuan dan pemahaman intelektual disertai karakter yang kuat berlandaskan nilai-nilai Pancasila.

 

“Untuk menjadikan Indonesia semakin hebat, penguatan karakter di lingkungan pendidikan membutuhkan kolaborasi dan gotong-royong semua lapisan ekosistem pendidikan, mulai dari satuan pendidikan, pendidik, tenaga kependidikan, orang tua, keluarga, dan masyarakat,” ujar Rusprita saat membuka kegiatan DKT di Hotel Novotel Pekanbaru, Riau, Senin (13/3).

 

Melalui DKT ini, Rusprita berharap seluruh lapisan ekosistem pendidikan akan dapat mengimbaskan implementasi materi penguatan karakter kepada satuan pendidikan yang ada di bawah kewenangan dinas pendidikan dan juga kepada masyarakat luas. Sementara itu, di level kebijakan teknis, pemerintah daerah diharapkan mempunyai aturan terkait penguatan karakter.

 

“Tidak hanya itu, daerah juga kita minta untuk melakukan sosialisasi dan kolaborasi program dengan komunitas terutama mengenai implementasi penguatan karakter,” imbuh Rusprita.

 

Lebih lanjut disampaikan Rusprita, tujuan utama kegiatan DKT Penguatan Karakter bersama Ekosistem Pendidikan adalah untuk menyebarluaskan materi-materi penguatan karakter sekaligus melakukan survei implementasi penguatan karakter, baik di satuan pendidikan maupun di lingkungan masyarakat.

 

“Melalui kegiatan ini, harapannya Puspeka dapat memperluas sasaran penyebaran kebijakan, program, dan konten yang kemudian dapat bergerak bersama untuk aktif membumikan Pancasila dan penguatan karakter,” tutur Rusprita.

 

Kegiatan DKT tersebut dilakukan mulai tanggal 13-15 Maret 2023 dengan melibatkan ekosistem pendidikan yaitu para pemangku kepentingan pendidikan di Tri Pusat Pendidikan terdiri dari satuan pendidikan, keluarga, dan masyarakat di Provinsi Riau.

 

Selain itu, turut hadir secara daring perwakilan dari Provinsi Aceh, Bengkulu, Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Jambi, Lampung, dan Sumatera Barat. (SP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad