Disdik Blora Lakukan Pendampingan Pembelajaran Paradigma Baru Kurikulum Merdeka - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Kamis, 15 September 2022

Disdik Blora Lakukan Pendampingan Pembelajaran Paradigma Baru Kurikulum Merdeka


Blora,
Anetry.Net
– Kegiatan Pendampingan Implementasi Pedoman Pembelajaran Paradigma Baru dalam Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), Selasa (13/9) digelar di Kabupaten Blora.

 

Kegiatan diselenggarakan Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Jawa Tengah, bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Blora dalam rangka memfasilitasi Pemerintah Daerah mengawal Implementasi Kurikulum Merdeka.

 

Tujuan kegiatan pendampingan ini, katanya,diharapkan peserta nantinya dapat meningkatkan keterampilannya dalam mengimplementasikan serta mendiseminasikan Pembelajaran Paradigma Baru dalam Implementasi kurikulum merdeka di satuan pendidikan masing-masing.

 

“Terimakasih kepada BBPMP yang telah hadir di Kabupaten Blora dalam hal pendampingan kaitannya dengan implementasi kurikulum merdeka. Terkait dengan IKM, kita harus kerja keras untuk menyesuaikan, sehingga pelaksanaan IKM ini bisa sesuai dengan target,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora, Aunur Rofiq.

 

Ia juga berharap kegiatan ini nantinya agar diimplementasikan untuk melaksanakan pendampingan dengan baik.

 

Sementara itu, Kabid Pembinaan Dikdas Titik Umiyati menambahkan kepala sekolah, pengawas, adalah garda terdepan untuk percepatan lmplementasi kurikulum merdeka."Untuk itu, mari mengubah pola pikir kita mulai dari diri kita,”lanjut Titik.

 

Kegiatan pendampingan pertama itu, diselenggarakan dengan topik Pendampingan Penguatan Literasi, Numerasi, Karakter dan APS PAUD Dikdas. Pendapingan pertama dihadiri Kabid Pembinaan Dikdas, Titik Umiyati, Kasi Pembinaan SMP, Fiqri Hidayat, Kasi Pembinaan SD, Buana Adi Nugroho,

 

Kemudian Kasi Dikmas, Umbarno, Sub Koordinator Kelembagaan SD dan SMP, Mimik Takaryani, perwakilan Pengawas TK/PAUD, perwakilan Pengawas SMP, K3S, KKG, MKKS, serta perwakilan MGMP Matematika dan MGMP IPA. (sumber: infopublik).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad