Belajar dari Kutai Kartanegara, Berikan Penghargaan pada Para Pendukung Dunia Pendidikan - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Jumat, 05 Agustus 2022

Belajar dari Kutai Kartanegara, Berikan Penghargaan pada Para Pendukung Dunia Pendidikan


Kutai Kartanegara, Anetry.Net
Bupati Kutai Kartanegara memberikan penghargaan kepada tokoh pendidikan, guru berprestasi, serta anak-anak berprestasi.

                                  

Bukan hanya pendidik saja, akan tetapi perusahaan, pelaku dunia usaha, dan tokoh pendidikan mendapatkan piagam penghargaan ini.

 

Penghargaan ini diserahkan secara simbolis saat Bupati Kutai Kartanegara Edi Damasyah ketika menghadiri malam syukuran Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) oleh Sang Bupati pada pekan terakhir Juni lalu.

 

Ketika itu Edi mengatakan pemberian piagam penghargaan tersebut merupakan bentuk apresiasi para guru dan insan pendidik di Kutai Kartanegara. Pasalnya, mereka telah melaksanakan tugas dengan baik sebagaimana mestinya.

 

"Capaian yang didapat, harus lebih ditingkatkan dan dipertahankan," terangnya.

 

Selain itu, orang nomor satu di Kutai Kartanegara itu, tak lupa mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang sudah dilakukan para guru dan lain-lainya.  Sehingga penghargaan yang diserahkan menjadi bukti langkah konkret pemerintah daerah.

 

Jadi, kompetensi guru harus terus ditingkatkan. Salah satunya beasiswa 1.000 guru," tutupnya.

 

Sementara itu dihubungi secara terpisah, CEO Pusat Pengkajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (P3SDM) Melati, Nova Indra, mengatakan bahwa penting bagi pemerintah merangkul elemen-elemen masyarakat yang bergerak di bidang pendidikan.

 

“Semua itu berguna untuk memgembangkan potensi yang ada di tengah masyarakat untuk meningkatkan mutu pendidikan. Termasuk para penulis dari elemen guru maupun non guru, perlu diapresiasi pemerintah,” ujarnya melalui sambungan telepon, Jumat (5/8). (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad