Kondisi Sekolah Rusak Berat, Guru Waswas Bila Hujan Turun Saat Mengajar - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Selasa, 26 Juli 2022

Kondisi Sekolah Rusak Berat, Guru Waswas Bila Hujan Turun Saat Mengajar


Depok, Anetry.Net
– Bagaimana peserta didik belajar dengan baik bila sekolahnya tidak nyaman, bahkan nyaris hancur?

                                       

Dengan kondisi yang tidak layak itulah SDN Pancoranmas 3 di DepokJawa Barat harus tetap menjalankan kegiatan belajar mengajar.

 

Keadaan bangunan sekolah di lantai atas, ada dua atap sekolah yang masih menganga dan belum juga diperbaiki.

 

Operator SDN Pancoranmas 3 Yudhi Syahwaludi mengatakan, ada 12 ruang kelas di SDN Pancoranmas 3. Namun, dua kelas di lantai 2 sekolah tersebut belum bisa digunakan karena atapnya masih ambruk akibat diterjang angin kencang April lalu.

 

Kondisi dua kelas yang atapnya ambruk itu berdampak pada dua kelas di bawahnya di lantai 1. Yudhi mengatakan, saat hujan turun, air dari kelas itu akan merembes ke kelas yang berada tepat di bawahnya.

 

"Memang yang ruangan atas itu atapnya udah (ambruk), air pasti masuk walaupun itu dicor air itu akan rembes ke bawah. Kalau hujan itu seperti air gerimis air hujan gitu karena emang menggenang," kata Yudhi, Senin (25/7).

 

Yudhi mengatakan, ketika hujan turun dua kelas di lantai 1 yang berada tepat di bawah dua kelas yang atapnya ambruk itu tidak bisa digunakan. Sekolah bakal memulangkan siswa di dua kelas itu saat hujan turun ketika kegiatan belajar mengajar berlangsung.

 

"Tapi seumpama saat hujan, kita pulangin siswa tapi kalau nggak ada hujan seperti ini aman," imbuh Yudhi.

 

Dia mengatakan para guru juga merasa cemas jika hujan deras turun di malam hari. Dia menyebut petugas kebersihan sekolah harus bersiap lebih pagi untuk mengeringkan lantai kelas yang basah akibat rembasan air dari dua kelas yang atapnya ambruk.

 

"Iya (waswas) belum pernah kejadian. Semoga jangan. Tapi kan antisipasinya gitu. Kalau malam hujan aja kita udah mikir itu airnya," ucapnya. (sumber: detikcom)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad