IKM Diyakini Akan Percepat Pemulihan Pendidikan - Ane Try | Literacy Influencer

Info Terkini

Post Top Ad


Senin, 04 Juli 2022

IKM Diyakini Akan Percepat Pemulihan Pendidikan


Jakarta, Anetry.Net
 –Ditjen GTK Kemdikbudristek mengungkap, penerapan Kurikulum Merdeka akan semakin mempercepat pemulihan pendidikan nasional.

 

Hal itu disebabkan Kurikulum Merdeka akan fokus terhadap peserta didik dalam mengimplementasikan pembelajaran yang menyenangkan dan sesuai minat, kebutuhan, serta karakteristik siswa.

 

Direktur Jenderal GTK Kemdikbudristek Iwan Syahril mengatakan, pihaknya akan memprioritaskan implementasi Kurikulum Merdeka. Hal itu dilakukan untuk memulihkan pendidikan nasional.

 

“Kami mengucapkan terima kasih kepada sekolah-sekolah dan para guru yang telah menerapkan program ini. Kami berharap minat belajar para siswa semakin tinggi, sehingga kualitas pendidikan nasional turut meningkat,” kata Iwan, Minggu (3/7)

 

Implementasi Kurikulum Merdeka berfokus pada asas kemerdekaan, sehingga pendidik dapat menerapkan materi yang esensial dan fleksibel, karena disesuaikan dengan peserta didik.

 

Guru pun dapat mengakses modul pengajaran melalui platform Merdeka Belajar. Dengan demikian, mereka menjadi lebih mudah dan optimal dalam mempraktikkan teknik serta metode pengajaran yang efektif kepada peserta didik.

 

Terdapat dua hal yang menjadi tahapan penting sebelum mengimplementasikan kurikulum merdeka, yaitu asesmen awal pembelajaran dan pembelajaran terdiferensiasi.

 

Dengan melakukan hal tersebut, guru diharapkan dapat mengumpulkan dan mengolah informasi untuk dapat mengelompokkan para murid berdasarkan tingkat capaian dan kemampuan yang serupa. (*/ist)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Post Top Ad